Tribrata News Aceh Timur-Bertempat di Aula Wira Satya Polres Aceh Timur dilaksanakan kegaiatan rapat Gelar Operasional (GO) sekaligus Analisa Dan Evaluasi (Anev) tahunan, tahun 2016 pada Selasa (27/12).
Kegiatan GO diawali dengan sambutan dari Kapolres Aceh Timur AKBP Rudi Purwiyanto S.I.K, M. Hum sekaligus membuka kegiatan rapat GO tersebut.
Dalam arahanya Kapolres menyampikan �GO ini merupakan salah satu kesempatan kita untuk mengevaluasi kinerja kita sejauh mana yang sudah kita capai dan GO ini juga untuk perencanaan tugas ke depannya.� ujar Kapolres.
Adapun maksud dan tujuan dilaksanakannya GO ini adalah sebagai bahan masukan kepada pimpinan tentang analisa dan evaluasi (Anev) pelaksanaan operasi, anev gangguan kamtibmas dan atensi pimpinan. Sedangkan tujuanya untuk memberikan gambaran sejauh mana kegiatan Polres Aceh Timur dan jajaran dalam menentukan kebijaksanaan pimpinan.
Selain itu, kegiatan rutin ini juga dimanfaatkan sebagai momentum untuk meningkatkan soliditas internal Polres Aceh Timur, sehingga potensi dan sumberdaya yang ada dapat dimaksimalkan guna meningkatkan kualitas kinerja Polri kepada masyarakat sesuai program Promoter Kapolri.
Selanjutnya, kegiatan dilanjutkan dengan paparan dari Kabag, Kasat dan Kapolsek jajaran Polres Aceh Timur tentang potensi kerawanan, kasus menonjol dan kendala yang dihadapi anggota dilapangan yang terjadi di wilayah hukum Polres Aceh Timur. (Iwan Gunawan).
loading...
Post a Comment